Sebagai bagian dari rangkaian acara Hari Raya Idul Adha 1439H dan juga bagian dari pembelajaran mata pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti, SD Negeri 002 Samarinda Kota melaksanakan Manasik Haji Cilik. Manasik Haji Cilik yang dilaksanakan pada tanggal 13 Agustus 2018 atau bertepatan 1 Dzulhijjah 1439H dan bertempat di lingkungan SD Negeri 002 Samarinda Kota ini diikuti oleh seluruh warga (siswa, guru dan staf) SD Negeri 002 Samarinda Kota yang beragama Islam. Pelaksanaan Manasik Haji Cilik dipandu oleh Bapak Firdaus, S.Pd.I dan Bapak Drs. Subagio ST, MM dengan dibantu Bapak/Ibu guru dan staf SD Negeri 002 Samarinda Kota.
Dengan dilaksanakannya Manasik Haji Cilik ini, diharapkan siswa mampu memahami proses pelaksanaan ibadah haji yang merupakan rukun Islam yang ke-5. Diharapkan juga siswa mampu meneladani sifat-sifat terpuji para nabi dan rasul dan juga orang-orang soleh.
Berikut foto-foto ini dokumentasi pelaksanaan Manasik Haji Cilik di SD Negeri 002 Samarinda Kota
Praktik tawaf[ |
No comments:
Post a Comment